AGM resmikan 4 Pasar Rakyat, terpusat di Desa Sri Raharja

PENAJAM-kabarbpp.ner-Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Abdul Gafur Mas'ud (AGM) meresmikan empat pasar rakyat yang telah selesai proses pembangunannya, yaitu di Desa Sri Raharja, Desa Agromulyo, Desa Sebakung Jaya, dan Kelurahan Sepan. Peresmian empat pasar tersebut terpusat di Desa Sri Raharja, Kecamatan Babulu, Kamis (30/11) dengan dihadiri oleh Staf ahli, Kapolres Babulu, Camat Babulu Margono Hadi Sutanto, dan sejumlah pejabat lainnya.
Foto:pengguntingan pita oleh AGM

Pasar rakyat ini dibangun berkat bantuan dari Kementrian Perdagangan Republik Indonesia melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun 2018 yang berjumlah puluhan miliar rupiah. Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (DISPERINDAGKOP UKM), Kuncoro juga menginformasikan bahwa selanjutnya Pemerintah Kabupaten PPU juga telah menyiapkan lahan seluas 5ha untuk membangun pasar induk di Kecamatan Babulu " Pasar tersebut rencananya kan dibangun dengan konsep semi modern di Desa Babulu Darat yang anggaran pembangunannya berasal dari dan Tugas Perbantuan (TP) dari Kementrian Perdagangan RI" jelasnya.

Sementara itu AGM dalam sambutannya mengatakan harapannya agar pasar ini dapat memberikan kenyamanan dan ketentraman baik kepada pembeli saat berbelanja maupun pedagang di lokasi pasar itu sendiri "Karena itu saya harap kepada para pedagang agar menjaga kondisi pasar sebaik-baiknya terutama dalam hal kebersihan. Selaku pemerintah daerah kami akan terus mengupayakan pembangunan pasar bagi masyarakat karena fasilitas yang dibangun ini sangat jelas bersinggungan dengan sektor peningkatan perekonomian masyarakat" tegasnya.

Tujuan pembangunan pasar ini adalah untuk mewujudkan pasar yang aman, tertib, dan nyaman agar masyarakat kembali gemar berbelanja ke pasar rakyat. Dengan peresmian pasar ini, pemerintah berharap kepada masyarakat agar dapat memanfaatkan pasar tersebut dengan maksimal melalui pengelolaan manajemen pasar rakyat yang baik dan profesional (Humas09/Sisma*kb)
Rilis : Humas PPU
Editor :Beny
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Jasa Penyewaan Mobil

SERVICE KOMPUTER & LEPTOP

JUAL BELI MOBIL BEKAS

TRAVEL

Postingan Populer

Arsip Blog

Recent Posts