Pangdam VI/Mlw menjelaskan, dalam tahun 2019 ini tepatnya pada bulan April kita akan menghadapi pesta demokrasi pemilihan anggota Legislatif yang bersamaan dengan pemilihan Presiden dan Wakil presiden. Pelaksanaan pemilihan Pileg dan Pilpres 2019 ini, kita semua meng-harapkan dapat berjalan lanjar, aman dan sukses.
Netralitas
TNI dan kesiapsiagaan satuan serta kebersamaan TNI-Polri adalah jaminan
terciptanya situasi nasional yang kondusif,Oleh kareana itu seluruh prajurit
Kodam VI/Mlw diharapkan
senantiasa menjunjung tinggi komitmen netralitas TNI ini, serta jangan mudah
terpengaruh oleh pihak-pihak yang ingin menyeret kalian dengan menjanjikan
maupun mengiming-iminggi sesuatu yang dapat mencederai Netralitas Prajurit
tersebut..
Panglima Kodam VI/Mlw Mayjen TNI Subiyanto juga mengingatkan tentang penggunaan medsos yang saat ini banyak menyajikan berita-berita yang bohong/hoax yang tidak diketahui dari mana sumber beritanya. Khusus pengunaan Medsos, Pangdam VI/Mlw mengingatkan kepada seluruh prajurit jajaran Kodam VI/Mlw agar tidak ikut-ikutan apalagi membahas berita yang tidak tahu sumbernya, karena hal ini akan dapat merusak dan menciderai niat baik dan ketulusan kita untuk menghasilkan pemimpin yang sesuai dengan hati nurani bagi seluruh masyarakat Indonesia
Seiring dengan pergantian tahun baru masehi 2019 Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI
Subiyanto menekankan kepada seluruh prajurit Makodam VI/Mlw, agar di tahun baru
2019 ini, harus ada perubahan dan kemajuan dari tahun sebelumnya. Tahun 2019
prajurit Kodam VI/Mlw ini harus ada perubahan dan peningkatan semangat kerja
lebih baik dari pelaksanaan tugas tahun 2018 yang lalu. Kalau sebelumnya ada
prajurit yang malas kerja, terlambat apel pagi kurang disiplin hendaknya pada
tahun 2019 ini kemalasan itu dihilangkan.Panglima Kodam VI/Mlw Mayjen TNI Subiyanto juga mengingatkan tentang penggunaan medsos yang saat ini banyak menyajikan berita-berita yang bohong/hoax yang tidak diketahui dari mana sumber beritanya. Khusus pengunaan Medsos, Pangdam VI/Mlw mengingatkan kepada seluruh prajurit jajaran Kodam VI/Mlw agar tidak ikut-ikutan apalagi membahas berita yang tidak tahu sumbernya, karena hal ini akan dapat merusak dan menciderai niat baik dan ketulusan kita untuk menghasilkan pemimpin yang sesuai dengan hati nurani bagi seluruh masyarakat Indonesia
Ditegaskan oleh Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Subiyanto bahwa, pimpinan Kodam VI/Mlw bisa berganti, tetapi semangat prajurit Kodam VI/Mlw diharapkan tetap bersemangat jangan pernah kendor dalam menghadapi tugas dan pengabdian yang dipercayakan oleh Negara kita ini. Dalam hal ini para perwira di lingkungan satuan jajaran Kodam Mulawarman selalu aktif dalam membina dan mendorong prajurit untuk berbuat yang terbaik buat Kodam ini serta bagi bangsa dan Negara.
Rilis (Pendam VI/Mlw)
Editor
:Beny
Tidak ada komentar:
Posting Komentar