Nanang Hariyanto: Meraih Adiwiyata Mandiri,Hasil Kekompakan Tentang Cinta Terhadap SMPN 6 Balikpapan

BALIKPAPAN,kabarbpp.net-Meraih Adiwiyata Nasional pada Jum’at 21 Desember 2018 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan,  menjadi kebanggaan bagi SMPN 6 Balikpapan. Apalagi prestasi tersebut membutuhkan perjuangan mengubah karakter siswa agar menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan bagaimana menjaga kebersihan lingkungan.
foto:Kepala SMPN 6 Nanang bersama Komite Sekolah Sulton SE


Kepala SMPN  6 Nanang Hariyanto,mengatakan keberhasilan SMPN 6 meraih Adiwiyata Mandiri salah satunya dalam hal melakukan kekompakan tentang cinta terhadap SMN 6 dari muridnya,orang kantinnya,alumninya serta para dewan guru semuanya hanya kita motivasi saja ,”kata nanang kepada kabarbalikpapan disela-sela acara serah terima jabatan kepala SD dan SMP di Aula SMPN 14 Balikpapan Selasa (8/1/19)
foto:Piala Adiwiyata Mandiri
Ia kembali menjelaskan bahwa mereka semuanya punya keinginan,kami sebagai kepala sekolah hanya mempersatukan saja dan mendorong meraka saja sehingga apa yang diharapkan sudah kita capai,,”ucapnya

Untuk mempertahan kan itu lebih berat dari pada mendapatkannya,makanya sekarang di SMPN 6 ada sekolah ramah anak,sekolah sehat itulah yang kita jadikan motivasi untuk mengejar keberhasilan itu untuk menpertahankan kelas bergengsi yakni Adiwiyata Mandiri.”Intinya kepala sekolah apa yang diinginkan murid,guru semua warga sekolah kita arahkan,saya tidak pernah menghalangi keinginan mereka saya tau,karena keinginan mereka baik untuk kemajuan sekolah,”tandas nanang  

Sementara Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Ir Muhaimin MT menambahkan bahwa Adiwiyata Nasional merupakan penghargaan bergengsi di bidang lingkungan hidup yang diberikan KLHK bagi sekolah yang memiliki komitmen terhadap lingkungan hidup.

“Alhamdulilah, tahun 2018 ada 10 sekolah di Balikpapan mendapatkan penghargaan sekolah Adiwiyata Nasional dan Mandiri. Penghargaan tersebut diserahkan oleh Menteri LHK dan Mendikbud di auditorium Dr. Ir. Sordjarwo, Gedung Manggala Wanabakti, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Jumat (21/12/2018).
Foto:Aneka Piala SMPN 6 Bpp
Dengan diterimanya penghargaan ini, saya mengucapkan terima kasih kepada kepala sekolah, guru pembina Adiwiyata dan seluruh siswa yang telah berkontribusi terhadap penghargaan ini,”kata Muahimin disela-sela selesainya acara serah terima jabatan kepala SD dan SMP Dilingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Balikpapan (Beny-kb
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Jasa Penyewaan Mobil

SERVICE KOMPUTER & LEPTOP

JUAL BELI MOBIL BEKAS

TRAVEL

Postingan Populer

Arsip Blog

Recent Posts