Eddy Yudohandana Ketua Kew |
Menurut Ketua LSM KEW Edy Yudohandana kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap merayakan HUT, sesuai dengan
program organisasi. Sebenarnya KEW lebih condong memantau dan monitoring terkait realisasi penggunaan anggaran sekolah yang bersumber dari APBD. Namun khusus belakangan ini lebih terfokus dengan kegiatan sosial.
"Kami lebih fokus ke monotoring realisasi anggaran sekolah dan jenis-jenis pelanggaran yang terjadi, sebagai kontrol sosial. Namun saat ini terfokus pada kegiatan sosial yang dirasakan sangat menyentuh masyarakat, "tegas Edy Yudohandana.
Untuk itu lanjutnya, diharapkan semua pihak yang peduli dengan kegiatan sosial dapat mendukung. Sehingga kegiatan dapat berjalan sesuai dengan rencana.
"Kalau bukan kita yang peduli dengan keberadaan anak yatim yang hidup di bawah garis kemiskinan, siapa lagi. Mereka sama sekali sangat mengharapkan uluran tangan demi kelangsungan hidup, "cetus Edy kepada media ini Sabtu (05/01) di sekretarisn LSM KEW Jl Arjuna I Gunung Polisi RT 65 No. 2 Kelurahan Muara Rapak Kecamatan Balikpapan Utara.(kB.01)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar