Pelatihan Mobile Training Intelijen dan Babinsa

BALIKPAPAN,kabarbpp.net- Kasdam VI/Mulawarman Brigjen TNI Richard Tampubolon yang mewakili Pangdam VI/Mulawarman, hari ini resmi membuka program  Mobile Training Team (MTT) Pengetahuan Dasar Intelijen Bagi Personel Bintara Intelijen dan Bintara Pembina Desa Kodam VI/Mulawarman TA 2019. Senin 6 Mei 2019
Foto:Kasdam VI/Mlw Brijen TNI Richard Tambolon membawa sambutan
Pelatihan ini di selenggarakan selama 12 hari di mulai dari tanggal 6 sampai dengan 17 Mei 2019 bertempat di Aula Depo Pendidikan dan Kejuruan Rindam VI/Mulawarman. Sebanyak 150 peserta mengikuti Mobile Training Team ini yang berasal dari seluruh satuan jajaran Kodam VI/Mlw. Dalam acara tersebut juga dihadiri Ketua Tim beserta rombongan dari Pusdik Intel Kodiklat TNI AD, beberapa pejabat Asisten Kodam VI/Mlw serta Pejabat Kodam VI/Mlw terkait lainnya.

Pada kesempatan itu Kasdam VI/Mlw Brigjen TNI Richard Tampubolon membacakan amanat Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Subiyanto yang menyampaikan bahwa, pelatihan MTT Pengetahuan Dasar Intel bertujuan memberi dan memelihara pengetahuan dan keterampilan dasar Intelijen bagi personel Bintara Intel dan Babinsa yang sudah maupun belum pernah mengikuti pendidikan dasar Intel baik yang belum ataupun sudah menduduki jabatan intel di satuannya.
Dengan dilaksanakan pelatihan diharapkan dapat menambah ilmu pengetahuan guna mengoptimalkan pelaksanaan tugas Intelijen di wilayah. Teori dan materi praktek yang diberikan bertujuan semakin mengasah dan menajamkan naluri Intelijen sehingga dapat membantu dalam pelaksanaan kegiatan dilapangan secara maksimal dan optimal dalam tugas-tugas intelijen diwilayah.” Ujar Brigjen TNI Richard.

Ditambahkan lagi olehnya bahwa Pangdam VI Mlw juga menekankan, agar para peserta selalu memperhatikan dan memahami secara detail semua materi pelatihan yang diberikan oleh penyaji materi. Serius dan semangat dalam mengikuti kegiatan pelatihan untuk meningkatkan kemampuan guna menghadapi dan melaksanakan tugas intelijen dengan baik dan benar.” Tambah Brigjen TNI Richard.

Peserta agar mencatat hal-hal penting dan menanyakan yang belum dipahami agar seluruh peserta dapat menguasai semua materi yang diberikan dan harus dapat menyampaikan materi yang diberikan kepada personel yang lain di satuan.” Pungkas Brigjen TNI Richard.(Sigit/Pen)

Rilis :Pendam VI/Mulawarman
Editor :Beny
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Jasa Penyewaan Mobil

SERVICE KOMPUTER & LEPTOP

JUAL BELI MOBIL BEKAS

TRAVEL

Postingan Populer

Arsip Blog

Recent Posts