RT 52 Muara Rapak Kerja Bakti Peduli Lingkungan

BALIKPAPAN –Kabarbpp.net-Minggu(25/11/18) khususnya di jln klamono 1 lingkungan RT 52.Muara rapak Balikpapan Utara
Mereka sedang melaksanakan kerja bakti dan gotong royong membersihkan seputar lingkungan dan meratakan ex kebakaran di RT 52

Semangat yang dilakukan warga, dimaksudkan untuk meningkatkan hubungan silahturahmi dan saling mengenal sesama tetangga, yaitu melalui kegiatan kerja bakti gotong royong. Selain melakukan kegiatan kerja bakti,

Terlihat sangat antusias warga melakukan kerja bakti dan dapat menikmati suasana sambil bersenda gurau yang dapat menimbulkan kegembiraan dan keakraban antar warga.

Hanya sangat disayangkan, masih ada sebagian warga yang kurang berpartisipasi untuk hadir pada setiap melaksanakan kerja bakti.

Namun semua itu bukan menjadi penghalang, walaupun hanya dihadiri puluhan warga, tapi kerja bakti meratakan tanah tetap terlaksana.

Kerja bakti yang dimulai pada pukul 7.00 pagi hingga selesai, sekaligus makan siang berupa nasi bungkus, semangat warga yang sedang kerja bakti memang sangat tinggi,

Ketua RT 52 Muara rapak Ardiansyah mengatakan, bahwa kegiatan kerja bakti bertujuan untuk meningkatkan tali silahturahmi sesama warga khususnya warga RT 52 muara rapak Balikpapan utara.

“Jadi, pada dasarnya berbagai kegiatan seperti kerja bakti, lingkungan RT 52 dimaksudkan untuk lebih meningkatkan tali silahturahmi, kekompakan, kerukunan, dan kebersamaan antar warga,” ujar Ardiansyah.(Beny-Kb)

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


Jasa Penyewaan Mobil

SERVICE KOMPUTER & LEPTOP

JUAL BELI MOBIL BEKAS

TRAVEL

Postingan Populer

Arsip Blog

Recent Posts