Foto:Asrendam VI/Mlw Kolonel Arh Kunto Ridarto S.I.PMM membuka bibtek |
Para peserta Bimtek RKA ini berasal dari berbagai Satuan Kerja dan Sub Satuan Kerja diwilayah jajaran Kodam VI/Mlw.
Sementara itu Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Subiyanto dalam sambutan yang dibacakan oleh Asrendam VI/Mlw mengatakan bahwa tujuan dilaksanakannya bimbingan teknis penyusunan RKA adalah untuk mensinkronkan penyusunan rencana kebutuhan tahunan masing-masing Satker dan meyakinkan bahwa seluruh pejabat penyusun RKA menguasai cara menginput data ke dalam aplikasi RKA. Perubahan dan penambahan kode akun harus dipahami oleh para peserta, agar pada saat menginput data tidak terjadi kesalahan.
Dokumen Rencana Kerja dan Anggaran Kotama merupakan dokumen perencanaan tahunan yang bersifat bottom-up sebagai masukan dalam penyusunan dokumen Rencana Kerja dan Anggaran TNI AD, sehingga penyusunan dan pemutakhiran data baik personel maupun materiil, benar-benar harus cermat, teliti dan akurat,karena akan berpengaruh pada pelaksanaan program dan anggaran tahun 2020 yang akan datang.
Pangdam VI/Mlw juga menekankan kepada seluruh peserta agar mengikuti kegiatan ini dengan penuh rasa tanggung jawab, sehingga penyusunan RKA dapat dilaksanakan dengan baik dan benar serta dapat dipertanggungjawabkan sesuai ketentuan yang berlaku. Hindari adanya pengajuan susulan ataupun perubahan sasaran program yang diakibatkan oleh ketidakvalidan data, tidak lengkap dan tidak komprehensip.
Para Dan/Ka Satker selaku Kalakgiat agar bertanggung jawab penuh baik secara kuantitas maupun kualitas terhadap program dan anggaran yang dikelola serta waspadai pekerjaan lintas tahun, diberlakukannya DIPA sebagai otorisasi, maka tiap-tiap Satker harus membuat dan menyusun perencanaan secara akurat guna tercapainya akuntabilitas di jajaran TNI AD dan untuk meningkatkan opini penilaian BPK RI menjadi “Wajar Tanpa Pengecualian”. Kata Asrendam.
Sementara itu Asrena Kasad Mayjen TNI Dominicus Agusriyanto melalui sambutan yang dibacakan oleh Ketua Tim Sosialisasi RKA Kolonel Chb Haris Kurniatama, menjelaskan bahwa tujuan pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk menghimpun usulan RKA Satker yang akurat, meminimalisir perubahan sasaran dan Revisi Anggaran, mewujudkan konsistensi, dan kontinutas implementasi perencanaan yang akurat dan transparan serta sinkronisasi Renbutgar Satker dan Renbutgar TNI AD.
Mengingat kegiatan ini sangat penting oleh karena itu diharapkan kepada semua perserta untuk memperhatikan dengan seksama setiap penjelasan dari tim sehingga dapat diterima, dimengerti dan dilaksanakan dengan benar, tanyakan kepada tim berbagai permasalahan yang belum dipahami agar penyusunan RKA TNI AD 2020 semakin akurat sesuai dengan yang harapan”. Kata Katim RKA.
Sigit/Pendam6
Editor :Beny
Otentifikasi : Kapendam VI/Mlw Kolonel Kav Dino Martino, S.I.P
Tidak ada komentar:
Posting Komentar