Satgas Kebersihan Baiman Ikut Andil di Lokasi TMMD 105

BANJARMASIN,kabarbpp.net-TMMD ke 105 Kodim1007/Banjarmasin sudah resmi dibuka oleh wakil walikota Banjarmasin beberapa hari yang lalu. Gerak cepat satgas TMMD yang terdiri dari satuan TNI Angkatan Darat, Laut dan Udara dalam bekerjasama membuahkan hasil. Hingga saat ini penyiringan tanah dengan kayu galam hampir rampung sehingga tinggal pengisian material tanah merah dan putih.
Tidak hanya TNI saja yang bergerak cepat, masyarakat dengan sukarela membantu tercapainya pembangunan di Kampung Kuin Kecil tersebut. Tidak ketinggalan adanya bala bantuan dari satgas Kebersihan Baiman dari Kec Banjarmasin Selatan turut serta dalam percepatan pembangunan tersebut.

Sebagai komponen masyarakat kita harus bahu membahu dalam program sosial ini, ujar Sukri salah satu personil satgas Kebersihan tersebut.

Seperti dilansir oleh Komandan Kodim 1007/Banjarmasin Letkol Inf Nopid Arif pada saat pembukaan TMMD di lapangan Pelindo III atau pelabuhan bawang bahwa akan adanya keterlibatan personil dari beberapa instansi maupun LSM yang membantu pengerjaan proyek tersebut.

Rilis :TMMD Pendam VI/Mulawarman
Editor :Beny
Share:

1 komentar:

  1. poker online dengan pelayanan CS yang baik dan ramah hanya di AJOQQ :D
    ayo di kunjungi agen AJOQQ :D

    BalasHapus


Jasa Penyewaan Mobil

SERVICE KOMPUTER & LEPTOP

JUAL BELI MOBIL BEKAS

TRAVEL

Postingan Populer

Arsip Blog

Recent Posts